Todoist adalah manajer tugas untuk membantu Anda menepati semua komitmen dan kewajiban. Dengan Todoist, Anda tidak akan pernah lagi melupakan janji atau tugas.
Hal pertama yang harus Anda lakukan setelah menginstal Todoist di Android adalah log masuk ke akun atau mendaftar. Setelah itu, Anda dapat menyinkronkan semua tugas di semua peranti dan platform yang sudah diinstal Todoist.
Aplikasi ini menyertakan banyak alat untuk mengatur pengingat: tenggat, tenggat berulang, subtugas, prioritas, subproyek, dan kode warna. Dengan semua opsi tersebut, Anda bisa mendapatkan gambaran tentang apa yang harus dilakukan hanya dengan melirik layar.
Dengan Todoist, Anda juga dapat berbagi proyek di internet dengan pengguna lain. Cukup pilih tugas apa yang ingin Anda bagi, dan tugas tersebut kemudian dapat dimodifikasi oleh pengguna yang berpartisipasi.
Dengan integrasi Dropbox dan G-Drive, Anda juga dapat menambah berkas ke tugas dengan mudah. Cukup pilih dari tugas itu sendiri untuk dilampirkan dalam hitungan detik.
Todoist adalah alat manajemen tugas luar biasa untuk membantu Anda mengelola janji, komitmen, dan semua hal lainnya.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 7.0 ke atas
Komentar
Mengapa semua aplikasi tidak kompatibel dengan perangkat saya?